Cara Praktis atasi asus zenfone 5 Cuma getar atau bootloop (NO Fastboot) via PC
Cara Praktis atasi asus zenfone 5 Cuma getar atau bootloop (NO Fastboot) via PC
Apa kabarnya pembaca setia? Semoga kabarnya baik-baik saja.hari ini penulis sengaja membuat artikel tentang Cara Praktis atasi asus zenfone 5 Cuma getar atau bootloop (NO Fastboot) via PC.memang hampir semua model series asus zenfone sering mengalami masalah seperti Cuma getar atau bootloop (No Fastboot) terus bagaimana solusi untuk mengatasi asus zenfone 5 seperti ini.memang bagi pembaca yang memiliki banyak uang tentu saja jawabannya adalah membawa handphone asus zenfone 5 tersebut ke servis hp yang terdekat di kota anda. Tetapi bagi yang punya uang pas seperti penulis pastinya akan memilih untuk melakukan software sendiri. Benar apa tidak? Terus bagaimana sih cara melalukan flashing atau instal ulang asus zenfone 5 yang bootloop tadi. Adapun bahan –bahan yang perlu anda siapkan adalah sebagai berikut:
1.laptop/notebook atau PC komputer minimal windows 7 baik versi 32 atau 64 bit
2. kabel data original atau kabel data OC
3. driver usb intel isoc
4.driver IntelAndroidDrvSetup1.10.0
5.xfstk downloader
6.firmware debrick asus zenfone 5
7.firmware asus zenfone 5
8.Alat untuk flashing asus zenfone 5 atau biasa disebut Asus FlashTools(AFT)
Jika semua bahan bahan sudah anda download silahkan anda ekstrak di komputer /laptop anda.bila belum punya WINRAR atau 7ZIP untuk mengekstrak silahkan anda download sudah banyak website atau blog yang menyediakan bahan-bahan tersebut diatas./disini penulis hanya memberikan panduan cara untuk mengembalikan handphone asus zenfone 5 yang mengalami Cuma getar atau bootloop agar dapat kembali normal. Jika sudah anda ekstrak maka langkah selanjutnya adalah melakukan pemasangan driver dan AFT .terus untuk cara pemasangan cukup mudah tinggal anda buka dan klik kanan lalu jalankan Run Administrator.tunggu bila sudah terbuka jendela anda tekan ENTER. Umumnya akan akan ada peringatan tetapi tetap lanjutkan dengan memilih (pemasangan semuanya) tunggu sampai benar –benar selesai. Jika semua driver dan AFT terpasang di laptop atau komputer anda .silahkan anda tekan RESTART komputer/laptop. Kenapa harus melakukan proses ini ? jawabannya adalah untuk mengoptimalkan fungsi semua driver agar bekerja sesuai yang anda harapkan.sekarang anda buka Xfstk downloader lalu anda lihat dikanan bawah ada tulisan CLV/AO/BO/B1 anda tekan . setelah itu anda masukan FW Dnx ,IFWI,OS DNX,OS image file ii anda dapat cari di folder debrick asus zenfone 5 yang sudah anda ekstrak . tunggu sampai terisi dikolom xfstk .jika sudah terisi sekarang anda matikan asus zenfone 5 sampai benar-benar mati (OFF) lalu anda colok ke kabel yang terhubung ke komputer atau laptop sambil menekan tombol volume bawah(-).tunggu sampai terdeteksi dikomputer /laptop.maka pada menu XFSTK aka n muncul cloverview target 1 jika anda sudah melihat seperti itu tekan Begin download .biarkan proses berjalan dan tunggu sampai asus zenfone 5 tampil intel inside dan masuk ke menu fastboot(droidboot).jika sudah masuk droidboot langkah selanjutnya adalah membuka AFT lalu pada menu sebelah kiri tekan model lalu scroll kebawah pilih A500CG .jika sudah berikutnya anda masukan firmware asus zenfone 5 dengan menekan logo kotak warna coklat maka nanti akan terbuka jendela lalu anda cari firmware asus zenfone 5 dan pilih serta buka maka nanti akan terisi dikolom menu AFT. Langkah terakhir anda pilih wipe data YES . kemudian cabut kabel data yg terhubung di hp lalu masukan kembali kabel tersebut .tujuannya agar nanti terbaca di menu AFT ditandai dengan nomor dan angka yang berarti hp sudah terdeteksi di AFT. Sekarang anda tekan START lalu tunggu proses software atau flashing sampai selesai dengan tanda sukses. Demikianlah artikel tentang Cara Praktis atasi asus zenfone 5 Cuma getar atau bootloop (NO Fastboot) via PC yang dapat penulis sampaikan semoga dapat membantu anda dalam mengembalikan hp asus zenfone 5 kembali seperti semula. Terimakasih telah berkunjung .jika berguna silahkan bagikan ke media sosial atau teman anda.